JAKARTA, koranmetro.com – Rombongan Presiden Prabowo Subianto, telah tiba di London, Inggris, untuk memenuhi undangan resmi dari Raja Charles III. Kunjungan ini merupakan bagian dari agenda diplomatik yang lebih luas, di mana Prabowo dijadwalkan untuk bertemu dengan beberapa pemimpin Inggris, termasuk Perdana Menteri Keir Starme.
Setibanya di Bandar Udara Stansted, Prabowo menegaskan pentingnya kolaborasi internasional dalam menghadapi tantangan global, terutama dalam konteks pembangunan berkelanjutan dan perubahan iklim.
Dalam pertemuan dengan Raja Charles III, diharapkan akan ada diskusi mengenai hubungan bilateral antara Indonesia dan Inggris. Serta isu-isu strategis yang menjadi perhatian kedua negara.
Selain audiensi dengan Raja, Prabowo juga akan menghadiri acara CEO Roundtable Forum. Yang bertujuan untuk memperkuat kerjasama ekonomi dan investasi antara Indonesia dan Inggris. Kunjungan ini diharapkan dapat membuka peluang baru bagi kerjasama di berbagai bidang, termasuk pertahanan, perdagangan, dan lingkungan hidup.